wanita sederhana yang punya cinta sederhana

Thursday, March 3, 2011

Dilema Diantara Dua Hati

Pakaian putih hari hariku tak nampak molek dimatamu
Mahkota berduri yang aku kenakan di kepalaku tak membuatmu peka menangkap beban itu
Dan ketika aku berdiri tegar di depan matahari kau ragu menjemputku
Kau terlalu asyik membangun pongah diantara dua hati

Kau tak ingin tahu bagaimana aku menghabiskan hari hariku
Keangkuhan telah membuat kau berada di rumah kemelut yang menjual keyakinan dan kepedihan
Yang dapat menghalangimu datang untuk duduk berdampingan denganku tanpa merasa kehilangan kehormatan
Ataukah memang kau telah jenuh dan menciptakan dilema?



Masih segar dalam ingatanku kau mengatakan aku adalah bagian yang menyatu dalam dirimu
Kau akan bersenang hati jika takdir menuliskan aku adalah takdirmu
Tapi kini kau merasa tak mampu lagi menggerakkan penciptaan sebuah keinginan luhur
Karena kau merasa khawatir terjebak pada keterpurukan yang akan membelengguku

Tidakkah kau ingin tahu airmata ini terus mengucurkan butiran derita yang teramat sangat
Akan tak sanggup lagi menahan gejolak ini karena hatiku telah kaku oleh rasa sakit hingga tak kuasa akan menggerakannya
Bagimu memiliki dan tidak memiliki aku sama artinya yaitu "rasa" yang teramat "sakit"
Lalu apa yang kau kehendaki dariku???





Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Dilema Diantara Dua Hati

  • Mesti Dibagaimanakan Rindu ini? Sutra ungu melebar pada sirmata nun jauh Juru mudi tunjuk dengan ujung jemarimu Di sanalah bersemayam sepotong resah Yang menggeliat dan meronta untuk mengeja garis gar ...
  • Tinggallah Di Sini Di hatikuAku mungkin terbiasa dengan sunyi Langit-langit rumahku di bawah matamu Pun Rembulan yang bertengger di bibir malam Membacakan pecahan Do'a sampai ke matamu Meranggas... ...
  • Hari Jadi" Briliant Muhammad Raul Falah" Dalam letih yang meliuk sisa lelah kemarin aku hadir tergopoh menyematkan selamat di dadamu..meski deret waktu belum didentingkan dipenanggalan keramatmu tak perlu ...
  • Segugus Puisiku Berguguran Normal 0 false false false MicrosoftInternetExplorer4 /* Style Definitions */ table.MsoNormalTable {mso-st ...
  • Akulah Sang Pemilik Cinta Yang Paling Hebat By: S.SyahmiS.SyahmiAkulah pemilik cinta paling hebat! jika bulan boleh kupikat pasti matahari sedih dan merungut jika cintaku boleh diduplikat pasti bahagia seluruh warga dunia sej ...

1 komentar:

  1. TERIMA KASIH k,
    Aku suka dengan kalimat ini...

    Salam hormatku buat kk...

    ReplyDelete